11.28.2019

Wanita Suku Kayan di Thailand

Wanita Suku Kayan di Thailand akan terlihat cantik dengan leher panjang.
Mereka memanjangkan leher mereka dengan memakai kumparan atau gelang
kuningan sejak berusia lima tahun. Setiap kumparan atau gelang kuningan ini
akan diganti dengan yang lebih panjang secara berkala.


Berat kumparan kuningan tersebut yang mendorong tulang selangka turun dan
menekan tulang rusuk sehingga membuat leher ini menjadi lebih panjang.
Kumparan ini tidak akan dilepas, kecuali jika ingin diganti dengan yang
lebih panjang.


Wanita-wanita suku kayan melakukan ini demi alasan kecantikan, namun
baru-baru ini, para antropologi atau ahli budaya memunculkan teori tentang
tujuan dari adat unik ini, yakni agar lebih menarik, melambangkan naga
(figure penting dari cerita rakyat Kayan) dan untuk mencegah harimau
menerkam mereka.(liputan6)



Sent with AquaMail for Android
https://www.mobisystems.com/aqua-mail

Tidak ada komentar:

Posting Komentar