4.06.2014

Ziarah Kubur mendulang suara?


From: Boediono


Sabtu, 05/04/2014 01:18 WIB

Anis Matta Ziarah ke Makam Soeharto, Minta Restu Nyapres?

Danu Damarjati - detikNews

Karanganyar, - Salah satu capres Pemira PKS Anis Matta melakukan ziarah ke makam Soeharto di Astana Giri Bangun. Apakah langkah ini dilakukan untuk meminta restu pencapresan?

"Enggak, enggak," kata Anis di Astana Giri Bangun, Karanganyar, Jawa Tengah, Jumat (5/4/2014).

Anis menyatakan sejak dulu PKS bersikap menghargai jasa Soeharto, jadi bukan kali ini saja saat menjelang Pilpres 2014. Bahkan PKS pernah memicu kontroversi saat menayangkan iklan hari pahlawan yang memuat Soeharto.

"Ketika tahun 2008 menjelang Pak Soeharto wafat, PKS memberikan surat permaafan kepada beliau (Soeharto)," ungkap Anis.

Soeharto dipandang Anis merupakan tokoh yang patut diteladani karena bisa menjaga persatuan Indonesia. Bahkan Anis masih teringat kenangan masa kecil saat dirinya ditugasi menggambar wajah Soeharto.

"Sewaktu SD, kami diwajibkan menggambar wajah Soeharto dan Adam Malik. Wajah Pak Harto itu simetris," kenangnya.

Ziarah malam Anis ke kompleks Astana Giri Bangun ini juga diikuti oleh Sekjen PKS Taufik Ridho, Bupati Karanganyar Juliatmono, Wakil Bupati Rohadi Widodo, serta tiga anak Anis yaitu Hazm, Aiman, dan Roid.


(15) Komentar

Kirim komentar

Baca Juga:

Ziarah ke Astana Giri Bangun, Anis Matta: Kita Hutang Budi ke Soeharto

Malam-malam, Anis Matta Ziarah ke Makam Soeharto

Anis Matta Ziarahi Soeharto, Bupati Karanganyar: Saiki Jamane PKS!


DioN

Tidak ada komentar:

Posting Komentar