5.09.2020

Kucing jantan

Para ilmuwan telah menemukan bahwa banyak kucing peliharaan yang memilih
menggunakan kaki depan kanan atau kiri ketika harus berjalan menuruni
tangga, melangkahi suatu benda, atau meraih makanan.

Pilihan ini bisa kita lihat berdasarkan jenis kelamin, lo. Kucing jantan
cenderung lebih suka memakai kaki kiri mereka, sedangkan betina lebih
cenderung memakai kaki kanan.

Untuk menentukan apakah kucing menunjukkan tanda-tanda kidal, seorang
peneliti bernama Deborah Wells mengamati 44 kucing peliharaan yang 20 di
antaranya adalah betina.

Selama tiga bulan mengamati kucing, Wells dan rekannya mencatat tiga
perilaku utama kucing: kaki mana yang digunakan kucing untuk mengambil
langkah awal ke dalam kotak pasirnya, kaki mana yang mereka gunakan untuk
mengambil langkah pertama menuruni tangga, dan pada sisi mana kucing berbaring.

Wells dan peneliti lainnya juga mengukur kaki mana yang sering digunakan
kucing saat menjangkau melalui lubang sempit untuk mengambil makanan dari
pengumpan plastik.

Semua hasil penelitian Wells adalah murni perilaku natural dari kucing
selama durasi waktu pengamatan.

Hasil akhirnya menunjukkan 73 persen kucing menunjukkan keenderungan yang
jelas ketika meraih makanan.

70 persen menunjukkan kecenderungan ketika turun tangga, dan 66 persen
menunjukkan kecenderungan ketika melangkahi litter box mereka.

Kucing jantan dan betina menunjukkan pilihan masing-masing kaki dominannya.

Kucing jantan lebih sering mengguanalan kaki kiri depan dan perempuan lebih
menyukai kaki kanan depan.

Caption by Bobo

Sent with AquaMail for Android
https://www.mobisystems.com/aqua-mail

Tidak ada komentar:

Posting Komentar